Saya lebih suka menikmati durian asli yang tidak diolah. Tapi, kali ini saya tergiur untuk mencoba membuat kinca durian. Pikir pikir pikir, apa ya yang cocok dinikmati dengan kinca durian? Aha, ketan! Ya, ketan durian! Kombinasi yang pas.
Ribet bikinnya? Awalnya saya pikir begitu. Tapi, rice cooker meringankan saya dalam hal memasak ketan. Tanpa merendam beras ketan berjam-jam, tanpa proses mengaron. Tinggal campur beras ketan putih dengan santan, garam, dan daun pandan. Lalu masak dengan rice cooker. Perbandingan beras ketan dan cairan (air atau santan) untuk memasak ketan dengan rice cooker adalah 1:1.
Setelah rice cooker mengeluarkan bunyi "trek" atau "crek" atau apa lah apa lah, tandanya si ketan sudah matang. Tapi, jangan langsung dibuka, ya. Biarkan dulu sekitar 15 menit. Lalu, buka rice cooker dan aduk ketan hingga rata.
Membuat kinca durian pun tidak sulit. Campur campur campur, aduk aduk aduk... criiing! Jadi deh. Saya sengaja tidak menghaluskan duriannya. Jadi, saat disantap, tekstur buah duriannya masih terasa. Kalau Anda suka tekstur kinca durian yang halus dan lembut, haluskan terlebih dahulu daging durian dengan menggunakan blender dengan air secukupnya.
Saat menyantap ketan durian, agar rasanya makin mantap, Anda dapat menambahkan topping sesuai selera. Bisa keju, mesis, susu kental manis, ataupun kelapa muda parut yang sudah dikukus.
Oh ya, saya membuat ketannya sekitar jam 1 siang dan saya simpan di dalam rice cooker tanpa dinyalakan atau dihangatkan. Sampai sekitar jam 10 malam, ketannya masih enak, nggak keras, dan nggak basi.
Resep Ketan Durian
Bahan-bahan untuk membuat ketan:
- 300 gram beras ketan
- 300 ml santan (65 ml santan kental + 235 ml air)
- 1/2 sendok teh garam
- 2 helai daun pandan
Bahan-bahan untuk membuat kinca durian:
- 150 gram daging durian tanpa biji
- 75 gram gula merah yang telah disisir
- 250 ml air
- 1 bungkus kecil (65 ml) santan kental
- 2 helai daun pandan
- 1/8 sendok teh garam atau sesuai selera
Cara membuat:
- Buat ketan: cuci beras, campur semua bahan, masak dengan menggunakan rice cooker hingga matang.
- Setelah matang, diamkan selama 15 menit. Lalu aduk rata dan sisihkan.
- Buat kinca: masak gula merah, air, daun pandan, dan garam hingga gula larut.
- Angkat, lalu saring air gula. Karena biasanya ada kotoran-kotoran kecil di dalam gula merah.
- Tuang ke dalam panci dan masak kembali air gula hingga mendidih, lalu kecilkan api.
- Masukkan santan dan masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
- Terakhir, masukkan durian. Aduk-aduk lagi hingga kinca mendidih dan mengental.
- Penyajian: ambil ketan secukupnya, siram dengan kinca durian. Beri topping sesuai selera. Saya menambahkan keju parut sebagai topping-nya.
Video proses pembuatan Ketan Durian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar